Pj Bupati Empat Lawang Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila

Empat Lawang31 Dilihat

Empat Lawang (Smare News), – Pemerintah Kabupaten Empat Lawang, menggelar upacara Hari Kesaktian Pancasila di lapangan Kantor Bupati Empat Lawang, Selasa 1 Oktober 2024.

Upacara hari kesaktian pancasila tersebut dipimpin langsung oleh Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin, selaku Inspektur upacara.

Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati mengingatkan kepada seluruh peserta upacara, agar tetap menjadi bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Tetaplah kita mencintai Pancasila, tetaplah kita mencintai lambang Garuda, dan tetaplah kita mencintai sang merah putih yang berkibar di belakang kita,” ungkap Fauzan.

Empat simbol negara ini hari ini diberikan penghargaan, ada sang merah putih, ada Pancasila, ada undang-undang dasar 1945, ada lambang Garuda dan yang kelima ada lambang kepala negara.

Dan berikanlah penghargaan kepada lambang-lambang keharmonisan dan lambang-lambang kejayaan bangsa dan negara kesatuan Republik Indonesia.

“Dan yang terpenting, tetaplah diingat bahwa 1 Oktober Pancasila sakti untuk hari ini, kemarin, esok, dan untuk selama-lamanya,” tegasnya. (Kominfo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *